Dusun Sembong, 20 Januari 2025 – Kegiatan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) kembali digelar di Dusun Sembong pada Senin, 20 Januari 2025. Acara yang berlangsung mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai ini diikuti oleh balita dan lansia setempat. Pelaksanaan kegiatan dipimpin oleh bidan desa dan dibantu oleh mahasiswa Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) dari Universitas Sains Al-Qur'an (UNSIQ) Wonosobo. Dalam kegiatan Posyandu, balita yang hadir mendapatkan pemeriksaan kesehatan berupa pengukuran berat badan, panjang badan, dan lingkar kepala. Sementara itu, melalui Posbindu, para lansia mendapat pelayanan berupa pemeriksaan berat badan, tinggi badan, lingkar perut, tekanan darah, serta cek gula darah. Selain itu, para lansia juga diberi kesempatan untuk berkonsultasi terkait kondisi kesehatan atau menyampaikan keluhan yang mereka rasakan. Sebagai bentuk apresiasi, setiap balita dan lansia yang mengikuti kegiatan diberikan Makanan Tambahan (MT) berupa bubur kacang hijau dan buah pepaya. Hal ini bertujuan untuk mendukung asupan gizi mereka, khususnya di musim pancaroba ini. Menurut bidan desa yang memimpin kegiatan, posyandu ini merupakan salah satu upaya untuk mendekatkan layanan kesehatan kepada masyarakat, khususnya kelompok rentan seperti balita dan lansia. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu memantau tumbuh kembang balita sekaligus meningkatkan kesadaran para lansia akan pentingnya menjaga kesehatan. Kegiatan ini mendapat respon positif dari masyarakat Dusun Sembong. Kehadiran mahasiswa KPM UNSIQ yang turut membantu pelaksanaan acara juga memberikan energi baru dalam melayani warga dengan ramah dan cekatan. Dengan adanya posyandu ini, diharapkan masyarakat Dusun Sembong semakin peduli terhadap kesehatan keluarga dan dapat menjalani hidup yang lebih sehat.

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook